Monday, August 22, 2016

AWAN PUTIH ....

By : Linda


Awan Putih,.. engkau terlihat diam, namun sesungguhnya engkau bergerak...
Gerakmu tak terlihat namun pasti!. Adakah sesuatu tersimpan di balik gerakmu yang tak terlihat?"

Duhai awan, bila angin bertiup dan membawamu berarak, bertumpuk dan kemudian menjadi berat, lalu engkaupun berubah menjadi tetesan-tetesan air yang tercurah satu per satu dan kemudian jatuh melimpah ke bumi. Membasahi tubuh makluk-makhluk yang haus dan gersang.

Awan,..
Ketika engkau hadir memperlihatkan kecerahanmu maka seluruh makhluk akan berkata "betapa indah dan cerahnya awan",.. dan merekapun akan turut ceria dan gembira.

Dan tatkala engkau hadir dalam wujudmu yang gelap maka seluruh alam pun menandainya sebagai tanda bahwa titik-titik airmu saat itu akan tercurah untuk mereka.

Manfaat yang engkau berikan tak ubahnya sebuah aliran yang tak terputus,....
Saat tercurah sebagai tetesan air ke bumi, engkau begitu menyejukkan. Dan tatkala air itu kembali menguap... maka ia pun kembali membentuk gumpalan-gumpalan awan yang indah dan kembali akan engkau curahkan lagi ke bumi.

Tak pernah engkau tak rela melepaskan semua titik-titik airmu karena engkau teramat yakin bahwa sang Maha Pencipta telah mengatur semuanya untukmu.

Tak ada keraguan sedikitpun jua untuk melepas, untuk memberi, karena bagimu sesungguhnya hakikat memberi adalah sebuah kenikmatan menerima yang takkan pernah terputus dari-Nya. Sebuah perenungan tentang sebuah alur kehidupan yang akan terus berjalan hingga batas akhir kehidupan ini tiba. "Allahu Akbar....


No comments:

Post a Comment